Agak sulit si mengartikan teman baik itu yang seperti apa mengingat setiap orang bisa punya makna yang berbeda-beda. Tapi karena ini tulisan aku, maka makna teman baik akan dilihat dari sudut pandang aku yang terbentuk dari apa yang aku rasakan dan alami.
Dulu, aku pikir teman baik adalah teman nongkrong/gaul bareng, yang punya hobi sama, karakter yang sama dan banyak kesamaan lainnya. Tapi semakin dewasa pemikiran itu berubah, teman baik itu lebih dari sekedar menghabiskan waktu bersama, punya hobi dan kesukaan yang sama, menjalani suka-duka bersama dan hal yang dilakukan bersama-sama lainnya. Aku menemukan bahwa teman baik adalah seseorang (atau beberapa orang) yang peduli tentang diri kamu dan kamu juga peduli padanya, yang saling membantu untuk mengenali diri, menggali dan mengembangkan potensi diri masing-masing dan saling ngga segan untuk kasih saran (atau bahkan ngomel) soal kebiasaan atau karakter buruk yang ada. Dan dengan itu, maka satu sama lain akan saling mendukung untuk menjadi versi terbaik dari masing-masing pribadi.
Saat ini aku senang karena sudah memiliki teman baik sebagaimana yang aku sebutkan barusan. Bagaimana dengan kamu? Silahkan dijawab di kolom komentar yaa… Sampai ketemu di tulisan berikutnya.
Teman kamu,
Ocha
Memiliki teman baik adalah sebuah keberuntungan dalam hidup. Aku sih merasa hidupku dikelilingi teman baik. Tapi menemukan teman baik, bukan seperti menemukan uang receh dijalan. Banyak upaya yang harus dilakukan dari sisi kitanya dan ini merupakan sebuah proses mengenal satu sama lain dan merendahkan ego sendiri untuk mau mendengarkan, peduli dan berbuat baik untuk teman tersebut. Aku membayangkan klo aku tidak mungkin jadi teman baik si A, klo setiap kali dia minta ketemuan, aku selalu cari alasan untuk tidak ketemu 😜